Kamis, 14 April 2011

Apa hal yang akan saya lakukan untuk melestarikan kehidupan di Bumi?

Yang saya lakukan adalah menjaga kebersihan diri saya sendiri lalu menanamkan cinta dan peduli lingkungan lalu saya akan mengajak keluarga saya untuk sangat menghemat air dan listrik, setelah itu saya akan sering menanam pohon dan memberikan contoh rumah yanmg Asri kepada tetangga saya, mencoba membuat mereka berpikir bahwa rumah yang teduh, hijau dan bersih dapat menjadi tempat yang nyaman dan sehat, kebetulan Ibu saya adalah orang yang sangat senang menanam banyak pohon kecil dan pohon hias dihalaman rumah kami, sehingga rumah saya terlihat sangat teduh dan bersih.

Dari situ saya yakin tetangga saya akan merasa bahwa rumah yang hijau dan asri dapat membentuk kesan bersih pada penghuni nya itu sendiri, sampai suatu hari Ibu saya terpilih sebagai duta kebersihan dan hijau di sekitar tempat kami tinggal, walaupun hanya menjadi duta untuk hal sekita itu yang membuat saya tergerak untuk ikut menanam dan membersihkan lingkungan pada waktu tertentu.

Hal diatas membuat saya lebih bersemangat untuk terus membuat lingkungan saya bersih dan hijau, karena tempat yang asri dan teduh akan terasa sangat nyaman untuk di huni, dan saya termasuk orang yang suka Olah raga, kebetulan saya dan Om saya mempunya hobby bersepeda, hal ini juga dapat mengurangi polusi yang ada di Bumi, sudah 3 bulan ini saya membiasakan pergi ke tempat yang tidak terlalu jauh dengan sepeda, dan terbukti teman sebaya saya pun mulai ,mengikuti hobby saya dan mereka lebih sering menggunakan sepeda dibanding kendaraan bermotor.

Yang akan saya lakukan untuk kedepannya adalah, tetap menanam pohon di sekitar rumah dan terus memberi kesan bahwa rumah hijau dan asri itu sehat, karena tanpa bicara pun hasil yang di dapat cukup bagus, dan saya harap tetangga saya terus senang menanam pohon kecil dan membersihkan lingkungan, setelah itu saya akan meneruskan hobby saya bersepeda dan berharap makin banyak orang di Jakarta yang menggunakan sepeda, setelah banyak yang menggunakan sepeda saya berharap Pemerintah menciptakan jalur khusus sepeda dan terus mencanangkan Car Free Day atau hari tanpa polusi bukan hanya hari libur tapi bisa setiap hari. dari situ apabila hal ini dapat berjalan dengan baik maka bukan tidak mungkin Indonesia menjadi contoh Negara yang menjaga lingkungan asri dan dapat berdampak baik bagi dunia

Jika aku mengganti nama Bumi

Jika saya dapat kesempatan mengganti nama Bumi maka saya akan mengganti nya dengan Everything, Everything itu sendiri berasal dari bahasa Inggris yang berartikan Segalanya.

Kenapa saya mengganti nya dengan Everything (dalam bahasa Indonesia berarti segalanya) ??
Karena Bumi adalah segala nya untuk semua umat manusia, Bumi adalah tempat dimana semua mahluk ciptaan tuhan berpijak, dari Bumi pun manusia mendapatkan hidupnya, mulai dari makan hingga kematian, Bumi diciptakan Tuhan adalah anugrah terbesar dalam semua hidup mahluk ciptaan nya, mungkin tak banyak orang menyadari bahwa Bumi merupakan faktor penting untuk kita hidup, everything from earth, everything for earth. Dan itulah alasan kenapa saya memilih kata Everyhting untuk mengganti nama Bumi :)

ingin tahu > belajar > pengetahuan

Rasa ingin tahu adalah awal datang nya rasa tertarik yang timbul dalam diri setiap manusia, terkadang tidak hanya hal yang menarik yang dapat menimbulkan rasa ingin tahu, tetapi hal yang menyimpang atau hal yang tidak disukai pun dapat membuat timbulnya rasa ingin tahu. dan dari sini lah timbul rasa untuk mengamati dan mencari tahu apa hal yang berkaitan dengan hal tersebut.

dari semua itu, datanglah gejolak dari dalam diri manusia dan membuat diri kita termotivasi untuk mencari tau hal apapun yang berkaitan..
Dan akhirnya setelah semua hal yang berkaitan telah kita temukan maka dari situ lah proses belajar dimulai dan akhirnya makin banyak mengetahui banyak hal.

Belajar itu sendiri adalah suatu proses dimana kita mencari tahu suatu hal dan mempelajari nya dari banyak sudut pandang dan belajar itu sendiri dapat membuahkan sesuatu yang dinamakan Pengetahuan dari pengetahuan itu pula hasil belajar dapat terus berkembang dan turun ke generasi berikutnya.

Maka hal hal yang kecilpun dapat menciptakan banyak ilmu atau pengetahuan baru dan dapat menciptakan Pengetahuan yang kelak akan sangat berguna, maka itu jadikanlah hal hal yang kecil dapat berpengaruh untuk sesuatu yang besar